13 Februari 2009

Hubungan Persatuan dan Pasir???

. 13 Februari 2009

Baru pulang dari shalat Jumat, sekilas mendengar tentang pentingnya persatuan di antara kita. Ah, dalam hati pasti kita bilang, biasa aja lah. Daridulu kita juga udah bersatu kok, kalau nggak mustahil kita bisa sebesar sekarang ini, dengan belasan ribu pulau dan ratusan suku? Tapi, tunggu dulu. Pak khatib ngasih satu perumpamaan bagus:

“Persatuan jangan sekedar hanya terlihat luarnya saja, seperti pasir di pantai”

Maksudnya???
“Pasir di pantai terlihat bersatu dan indah bila kita lihat dari jauh, tapi bila kita mendekat dan menyentuhnya baru terasa bahwa pasir itu tercerai berai.”

Ya, hanya karena pasir terlihat banyak dan saling menumpuk maka kita menyimpulkan sudah bersatu. Padahal, nyata bahwa pasir itu mudah sekali terberai, hancur, dan terpisah-pisah entah karena diacak-acak anak kecil, terinjak-injak manusia yang lalu lalang, atau tersapu ombak, yang akhirnya membawa butiran-butiran pasir itu hilang tak berbekas ke dasar samudera.

Lalu, terbersit tanya dalam hati, apakah kita ternyata seperti itu? Mengaku-ngaku memiliki persatuan kokoh tapi konflik mudah tersulut. Mengaku bertanah air satu, tapi selalu menonjolkan kesukuan. Pencinta damai tapi sering jadi provokator. Apakah kita seperti pasir di pantai yang mudah sekali terombang-ambing dan hancur??

Mengapa pula kita tidak menganalogikan pasir lagi. Tapi pasir ini bersatu dengan semen dan air, sehingga akhirnya menjadi batu keras yang tentu saja tak mudah terkalahkan oleh badai sekalipun. Indahnya dunia ini jika kita masing-masing mau untuk menepikan sedikit keegoisan kita dan mengakui keberadaan orang lain dengan potensinya masing-masing. Jika kita mampu mensinergikan kelebihan masing-masing dengan individu yang lain, coba bayangkan bagaimana hebatnya Indonesia. Siapa yang tidak segan dengan negara berpenduduk 250juta lebih jiwa yang saling bahu membahu? Bukan mustahil kita menjadi negara superpower berikutnya…


Eh, ntar dulu aja deh mimpinya… Kayanya berlebihan banget hehehe… C U, dan tetep semangat!!


0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

 
usiamuda.blogspot.com menggunakan template dari o-om.com